Kamis, 30 Desember 2010

Avenged Sevenfold (A7X) - Band Metal Terbaik

Ada sebuah Band Metal dari Amerika yang bernama Avenged Sevenfold yang disering disingkat A7X. Band ini dibentuk pada tahun 1999 dan beranggotakan 5 orang personil yaitu M.Shadow (Vokal), Zacky Vengeance (Ritme), Synyster Gates (Melodi), Johnny Christ (Bass), dan The Rev (Drum).

Pada 28 Desember 2009 The Rev sang Drummer meninggal dunia karena overdosis obat-obatan dan alkohol. Namun, peristiwa ini tidak membuat personil lainnya berlarut dalam kesedihan tetapi terus berkarya dengan diluncurkan nya Album "Nightmare" pada tahun 2010. Dalam album nya ini, A7X di bantu oleh drummer berpengalaman "Mike Portnoy" yang merupakan Ex-Drummer Band ternama "Dream Theatre".



coba di buffer dolo video nya gan :

 



Jumat, 24 Desember 2010

Makan Es Krim Muncul Sakit Kepala

Jumat, 24/12/2010 16:09 WIB


Vera Farah Bararah - detikHealth


img

Jakarta, Ketika sedang menikmati es krim, seseorang bisa tiba-tiba mengalami sakit kepala sesaat yang membuatnya berhenti makan es krim sejenak. Apa yang menyebabkan sakit kepala mendadak saat makan es krim?

Sakit kepala yang timbul ketika seseorang mengonsumsi es krim atau minuman yang sangat dingin adalah sesuatu yang wajar. Kondisi ini terjadi jika minuman dingin tersebut mengenai langit-langit mulut sebelum ditelan.

Seperti dikutip dari Kidshealth, Jumat (24/12/2010) ketika ada sesuatu yang sangat dingin seperti es krim menyentuh pusat langit-langit mulut, maka suhu dingin ini bisa mematikan saraf tertentu yang berfungsi mengontrol berapa banyak darah mengalir ke kepala.

Saraf yang merespons ini akan menyebabkan pembuluh darah di kepala membengkak, akibat dari pembengkakan pembulu darah ini menimbulkan rasa sakit kepala. Beberapa orang menyebut peristiwa ini dengan istilah 'otak beku' atau brain freeze, meskipun tidak ada yang terjadi di otak tapi hanya pada pembuluh darahnya saja.

Sakit kepala ini biasanya hanya berlangsung singkat atau tidak lebih dari 5 menit, tapi kadang kondisi ini bisa berulang kali dan kemudian hilang lagi. Sakit kepala akibat es krim ini tidak berbahaya dan tidak menunjukkan ada yang salah di dalam tubuh.

Es krim bukanlah satu-satunya minuman yang bisa menyebabkan sakit kepala, karena minuman atau makanan lain yang sangat dingin seperti minuman es yang dicairkan, soda dingin, susu atau pun jus yang sangat dingin bisa membuat pembuluh darah membengkak yang menimbulkan sakit kepala.

Sebenarnya tubuh dirancang untuk dapat menjaga suhu panas tubuh terutama terhadap sesuatu yang dingin. Bisa dengan cara aliran darah berkurang sehingga diameter pembuluh darah juga berkurang. Tapi saat pembuluh darah kembali normal, arteri di dalam langit-langit mulut menjadi melebar. Sehingga saraf dalam langit-langit tersebut menerjemahkan pelebaran sebagai rasa sakit.

Beberapa dokter menyarankan untuk tidak terburu-buru ketika mengonsumsi makanan atau minuman dingin untuk mencegah timbulnya sakit kepala. Jika mulai merasakan sakit kepala, maka hentikan konsumsinya selama 1-2 menit. Dengan begitu langit-langit akan menjadi lebih hangat sedikit sehingga bisa menikmati es krim tanpa rasa sakit kepala.


Ternyata bukan hanya mengkonsumsi makanan atau minuman yang panas saja, tetapi kita juga tidak bole terburu-buru ketika mengkonsumsi makanan dan minuman dingin. Menurut artikel diatas, mengkonsumsi minuman dingin bisa menimbulkan sakit kepala tiba-tiba. Hal ini disebabkan oleh suhu dingin yang mematikan saraf-saraf tertentu di dalam rongga mulut yang mengontrol aliran darah ke otak sehingga menyebabkan sakit kepala.
Oleh karena itu, sangat disarankan jangan terburu-buru ketika mengkonsumsi makanan atau minuman dingin.

Kamis, 16 Desember 2010

Facebook Segera Perkenalkan Fitur Pengenal Wajah

Jumat, 17/12/2010 09:00 WIB
Rachmatunisa - detikinet





Jakarta - Masih ingat dengan fitur pengenal wajah pada foto tagging di Facebook? Fitur yang telah diuji coba sejak Juli ini kabarnya segera hadir pekan depan.

Tapi tunggu dulu, Anda tetap harus bersabar karena Facebook merilis fitur ini bertahap untuk pengguna global. Itu artinya, belum semua pengguna Facebook di seluruh dunia bisa mencicipi fitur ini.

Berdasarkan keterangan yang dikutip detikINET dari AFP, Jumat (17/12/2010), fitur pengenalan wajah ini akan diperkenalkan di Amerika Serikat pekan depan. Dengan fitur ini, para pengguna bisa mengidentifikasi teman mereka di foto yang diunggah di situs jejaring sosial tersebut.

"Sekarang, jika Anda mengunggah foto-foto pernikahan sepupu Anda misalnya, Facebook akan mengelompokkan semua foto bersama pengantin dan men-suggest nama mereka," kata salah satu engineer Facebook Justin Mitchell dalam postingan
blognya.

"Jika dulu Anda harus mengetikkan nama orang yang akan di tag berkali-kali, sekarang Anda hanya tinggal mengklik 'Save' untuk men-tag semua foto sepupu Anda sekaligus," terangnya.

Dia menyebutkan, ketika pengguna mengunggah gambar digital, software pengenalan wajah otomatis mencocokkan wajah dengan orang-orang yang telah di-tag, diberi nama di foto lainnya. 

Kini para pengguna Facebook akan segera merasakan kemudahan dalam men-tag foto. Menurut artikel di atas, Facebook akan menambahkan fitur baru yaitu Fitur Pengenal Wajah. Di dalam fitur ini, Anda tidak perlu mengetik satu per satu nama orang yang akan di tag karena dengan fitur ini akan mencocokkan wajah orang yang telah di tag. Namun, Fitur ini baru akan diperkenalkan di Amerika Serikat pekan depan.

Kamis, 09 Desember 2010

Waktu Paling Ideal untuk Sarapan

Jumat, 10/12/2010 08:06 WIB

AN Uyung Pramudiarja - detikHealth


img

Jakarta, Kebiasaan menunda sarapan sangat tidak dianjurkan, apalagi tidak sarapan sama sekali meski tujuannya agar cepat kurus. Sarapan sesegera mungkin setelah bangun tidur akan lebih baik bagi metabolisme sehingga tubuh tidak cepat merasa lapar.

Terganggunya siklus metabolisme akibat tidak sarapan di pagi hari bisa menyebabkan hilangnya kendali atas rasa lapar. Akibatnya saat tiba waktunya makan siang, nafsu makan akan meningkat dan asupan makanan menjadi tidak terkontrol sehingga justru memicu kegemukan.

Pakar gizi dari IPB, Prof Dr Ir Made Astawan MS mengatakan pola makan yang sehat ditentukan oleh "3J" yakni Jadwal, Jenis dan Jumlah. Sarapan merupakan salah satu jadwal makan yang tidak boleh dilewatkan, sama pentingnya dengan makan siang dan makan malam.

"Idealnya dilakukan 1 jam setelah bangung tidur, karena pada waktu itu metabolisme paling mendukung. Makanya disebut breakfast atau breaking the fast (memutus puasa) setelah puasa makan selama tidur malam," ungkap Prof Made dalam pemaparan hasil penelitian "Second Meal Effect" di Kuningan Suites, Jakarta, Kamis (9/12/2010).

Mengenai jenis makanan untuk sarapan, Prof Made menyarankan yang memiliki indeks glikemik (IG) rendah seperti sayur dan buah-buahan atau IG menengah misalnya pisang dan nasi. Makanan dengan IG rendah akan membuat perut merasa kenyang lebih lama sehingga terhindar dari keinginan untuk ngemil.

Makanan dengan IG tinggi seperti roti dan terigu sebaiknya dihindari karena membuat perut lebih cepat lapar. Jenis makanan dengan IG tinggi hanya cocok dikonsumsi setelah beraktivitas fisik yang berat, sebab pada saat itu tubuh memang membutuhkan sumber energi yang cepat dicerna.

Untuk jumlah makanan saat harus disantap saat sarapan, tidak ada batasan yang pasti karena kebutuhan setiap orang berbeda tergantung usia, aktivitas dan berat badannya. Namun sebagai patokan Prof Made menyarankan 25 persen kebutuhan kalori harus terpenuhi saat sarapan.

"Kalau rata-rata dalam sehari orang butuh 2.000 kalori, maka paling tidak 500 kalori harus ada dalam menu sarapannya. Tidak usah terlalu banyak juga, nanti malah mengantuk karena energinya terkonsentrasi di sistem pencernaan," tambah Prof Made.


Banyak orang yang sering menunda sarapan dengan tujuan menjalankan program diet, padahal sarapan tidak boleh ditinggalkan karena sarapan akan melancarkan metabolisme tubuh kita. Sarapan yang baik yaitu sarapan 1 jam setelah bangun tidur dan harus memenuhi 25 persen kalori yang dibutuhkan oleh tubuh. Namun, apa yang menjadi menu sarapan kita harus mengandung glikemik (IG) rendah seperti sayur dan buah atau IG menengah seperti nasi dan pisang agar perut terasa kenyang sehingga tidak menimbulkan rasa ingin ngemil.

Jumat, 03 Desember 2010

Kereta Api China Pecahkan Rekor Dunia

Jum'at, 3 Desember 2010 - 20:13 wib
Baskoro Pramadani - Okezone
BEIJING - Kementerian Perkeretaapian China mengatakan kereta api penumpang di China telah memecahkan rekor kecepatan dunia. Dalam sebuah uji kecepatan, kereta tersebut berhasil melaju dengan kecepatan 486km per jam. 

kantor Berita China Xinhua mengatakan pengujian kecepatan tersebut dilakukan hari ini di jalur baru yang belum dioperasikan. Jalur tersebut menghubungkan dua kota besar, Beijing dan Shanghai. Jalur tersebut dijadwalkan beroperasi pada 2012 dan akan mempersingkat waktu perjalanan menjadi hanya lima jam saja. 

Televisi nasional China juga menunjukkan bagaimana kereta ramping berwarna putih ini menembus ladang-ladang pertanian. 
Proyek kereta api cepat ini merupakan salah satu langkah raksasa pemerintah menghubungkan kota-kota di China dengan transportasi cepat. Proyek ini juga bertujuan mengurangi kepadatan di jalur-jalur yang selama ini digunakan.   

"China menunjukkan kereta tercepat di dunia adalah miliknya. Kecepatan 486km per jam saat ini masih merupakan yang tercepat untuk model kereta konvensional yang belum dimodifikasi," sebut pihak Kementerian Perkeretaapian China seperti dilansir Associated Press, Jumat (3/12/2010).
 
 
Negara China telah merancang sebuah kereta api yang mampu memecahkan rekor dunia yaitu dengan kecepatan hingga 486km/jam. Hal ini diupayakan oleh China untuk mengurangi masalah kepadatan jalur-jalur transportasi yang sedang digunakan. Namun, Proyek ini diperkirakan baru akan dioperasikan pada tahun 2012.

Kamis, 25 November 2010

China Serukan Duo Korea Tahan Diri

Kamis, 25 November 2010 - 09:23 wib
Baskoro Pramadani - Okezone
BEIJING - China menyerukan kepada duo Korea agar tetap tenang dan menahan diri serta mengusahakan perundingan di antara keduanya sesegera mungkin, untuk mencegah semakin meningkatnya tensi di semenanjung Korea.


China yang merupakan sekutu terdekat Korea Utara (Korut) diharapkan mampu mengajak negara pimpinan Kim Jong Il tersebut untuk meghentikan tindakan agresifnya.
Harapan ini muncul setelah Korut pada Selasa, 23 November, menembakkan serangkaian peluru artileri ke Pulau Yeonpyeong yang merupakan wilayah Korea Selatan (Korsel). 

Insiden tersebut menewaskan sedikitnya empat orang, dua dari kalangan militer Korsel dan dua dari warga sipil, serta melukai puluhan orang lainnya. Sejumlah rumah juga hancur akibat tindakan brutal Korut ini. Demikian dilansir The Straits Times, Kamis (25/11/2010).

China sebelumnya menolak berkomentar atas kasus ini. Juru bicara Kementerian Luar Negeri China Hong Lei hanya mengatakan bahwa Beijing "prihatin."

Namun China juga menyebutkan bahwa mereka tetap dalam upaya mewujudkan denuklirisasi di kawasan. "Kebijakan konsisten Beijing adalah mewujudkan denuklirisasi di Semenanjung Korea melalui dialog," kata Lei. 

Korsel melalui presiden Lee Myung-Bak sempat mengancam akan melakukan serangan balasan apabila Korut melakukan tindak provokasi lebih jauh. 


China sebelumnya menolak untuk memberi komentar, namun kini China  sangat prihatin dan mengharapkan kedua negara tetap tenang dan menahan diri serta menyelesaikan masalah melalui perundingan. China yang merupakan sekutu Korea utara, diharapkan mampu mengajak Korea Utara untuk menghentikan serangannya. Korea Selatan juga mengancam akan memberikan serangan balasan jika Korea utara terus melancarkan serangan tersebut.

Kamis, 18 November 2010

5 Tahun Lagi, Facebook Sepi Pengguna

Kamis, 18 November 2010 - 17:21 wib
Susetyo Dwi Prihadi - Okezone
SIDNEY - Facebook masih menjadi raja jejaring sosial dalam dunia maya karena kepopulerannya. Namun hal tersebut sepertinya tidak akan bertahan lama, setidaknya dalam kurun waktu lima tahun ke depan.

Ya, menurut ahli digital consumer Jeffery Cole, raksasa Facebook akan ditinggalkan oleh penggunanya dalam waktu lima tahun dari sekarang. Namun, Cole menambahkan, kata 'meninggalkan' di sini maksudnya, pengguna Facebook akan mulai bosan dan beralih ke platform lain.

Dia juga memprediksi, nasib situs besutan Mark Zuckeberg ini akan sama seperti pesaingnya, MySpace dan Bebo, yang ditinggalkan oleh penggunanya, khususnya pengguna dari kalangan remaja.

Dilansir melalui News Now, Kamis (18/11/2010), memang tidak seperti MySpace yang kolaps dalam beberapa tahun saja, Facebook membutuhkan waktu yang sangat lama. Pasalnya selain jumlahnya yang mencapai 500 juta anggota, Facebook sudah mencapai skala global.

"Hal yang sama akan terjadi lebih lama pada Faceboook," kata Cole.

"Dan itu tidak akan diganti oleh satu komunitas besar jaringan sosial tetapi karena penggunanya akan beralih ke platform lain," tandasnya.


Sekarang ini, Facebook menjadi jejaring sosial yang terpopuler dalam dunia maya. Namun, diprediksi dalam 5 tahun ke depan, Facebook akan mengalami sepi pengguna karena pengguna akan mulai merasa bosan khususnya pada kalangan remaja. Kemudian para pengguna akan mulai beralih ke platform baru lainnya yang lebih menarik.

Kamis, 11 November 2010

Tepat Menangani DBD

Jum'at, 12 November 2010 - 10:08 wib Okezone
Detail Berita

DEMAM berdarah dengue (DBD) merupakan masalah kesehatan yang cukup pelik di Indonesia. Angka kejadian tetap meningkat dan saat ini relatif kematian, khususnya di RSCM cenderung naik. Ya, setiap tahun angka DBD selalu mengalami fluktuasi.

Biasanya, kasus akan meningkat tajam pada Januari dan Februari. Hal ini disebabkan pada bulanbulan sebelumnya, yakni November dan Desember merupakan musim hujan. Kondisi ini menyebabkan terjadinya perkembangbiakan nyamuk aedes aegypti yang merupakan pembawa virus DBD. Sejalan dengan meningkatnya kasus, ternyata angka kejadian pada dewasa muda juga berpotensi meningkat.

Pada awalnya, proporsi anak usia 4–14 tahun memegang angka terbesar, hal ini berjalan sejak 1983 sampai 2002. Namun, pada 2003 penderita DBD didominasi oleh usia 15 tahun ke atas. Malah kasus DBD pada orang dewasa lebih banyak di Indonesia. Fakta ini menunjukkan bahwa proporsi pasien ini memerlukan penangan lebih khusus. Di antaranya dengan keharusan dokter internis untuk turun tangan menangani permasalahan DBD.

“Di samping itu, banyaknya angka pasien yang mengalami renjatan masih tetap tinggi dan memerlukan perhatian,” tutur dr Alan Roland Tumbelaka SpA (K) dari Divisi Infeksi dan Penyakit Tropis Departemen Ilmu Kesehatan Anak FKUI-RSCM.

Sebenarnya, kata Alan, demam adalah masalah kesehatan yang sering terjadi pada anak. Demam sebenarnya bukan merupakan penyakit melainkan gejala. Demam memegang peranan kunci dalam membantu perlawanan tubuh mengatasi infeksi virus atau bakteri.

“Dan pola demam ini dengan gejala klinis yang menyertainya sangat penting diketahui,” sebut Alan.

Demam sendiri sebetulnya tidak berbahaya, kecuali apabila suhu mencapai 39–40 derajat Celsius. Namun masih banyak terjadi kesalahan dalam menangani demam, terutama demam pada infeksi virus dengue pada anak. Sebut saja panik karena demam yang tinggi sehingga suhu anak tidak diukur dengan benar. Atau mengompres dengan cara yang salah dan dalam banyak kasus ditemukan bahwa kurang dikenal antipiretik yang baik dan tepat.

Sebagai orangtua yang baik, sebaiknya mengenali gejala DBD pada anak. Di antaranya anak mengalami penurunan nafsu makan dan adanya keluhan demam tinggi lebih dari dua hari serta mengetahui riwayat penularan DBD oleh nyamuk aedes aegypti.
“Penularan penyakit ini radiusnya sekitar 200–400 meter. Jadi kalau di tempat kita ada yang terkena DBD hati-hati karena penularan penyakitnya yang dibawa nyamuk jangkauannya sampai 400 meter,” kata Ketua Pengurus Pusat IBI DR Harni Koesno MKM.

Memasuki hari ke-2 dan ke-3, pasien akan mengalami demam tinggi, sedangkan hari ke-4 sampai ke-6 demam akan turun. Demam naik lagi pada hari ke-7 dan 8. Fase  demam yang naik dan turun inilah yang disebut demam pelana kuda. Pada fase ini boleh dikatakan pasien dalam keadaan gawat, menderita dehidrasi, dan trombosit pun turun. Dalam keadaan ini, penderita harus diberi banyak minum agar tidak dehidrasi.

Saat suhu turun, penderita harus melakukan periksa darah untuk memastikan apakah benar terkena DBD. DBD sendiri dapat dideteksi pada hari ketiga. Pada saat anak menderita demam, orangtua dapat memberikan pertolongan dengan pemberian obat penurun panas dengan dosis yang disesuaikan berat badan dan usia anak dan merujuk ke rumah sakit.

“Dengan begitu, dapat mengurangi kematian akibat DBD,” kata Harni.

Masalahnya, kata Hartini, ibu sering kali tidak dapat membedakan demam biasa dengan demam berdarah. Dan demam berdarah hanya dapat diketahui dengan pemeriksaan tes laboratorium dengan indikasi turunnya leukosit, dan atau naiknya hematokrit dan turunnya trombosit. Di samping itu, ada kecenderungan ibu-ibu memeriksakan anak sendiri ke laboratorium. Dengan indikasi dan pemilihan materi pemeriksaan yang salah. Misalnya hanya trombosit atau NS1.

Perlu diketahui virus dengue ada empat macam yang ditularkan lewat nyamuk aedes aegypti, meskipun tidak tertutup kemungkinan penularan dilakukan lewat nyamuk lain. DBD adalah salah satu dari virus Dengue tersebut. DBD ada dua macam, yakni tanpa renjatan dan dengan renjatan. Yang dimaksud DBD dengan renjatan adalah adanya kebocoran plasma, hal ini dapat menyebabkan kefatalan.

Sementara pada demam dengue 1 (DD 1), gejalanya adalah nyeri kepala, letih, suhu tinggi, nyeri otot dan sendi, serta munculnya ruam pada kulit. Penderita DD 1 selama tiga hari mengalami suhu tinggi yang tidak turun-turun.


Penyakit Demam Berdarah merupakan salah satu penyakit yang menyebabkan meningkatnya angka kematian di Indonesia. Oleh karena itu , ada baiknya kita mengetahui gejala-gejala dari Demam berdarah sehingga dapat ditangani dengan tepat dan benar.

Senin, 01 November 2010

Android Tempati Posisi 2 di Pasar Smartphone

Selasa, 2 November 2010 - 08:11 wib
  
Sarie - Okezone
HELSINKI - Sistem operasi besutan Google, Android, akhirnya menduduki posisi dua di pasar ponsel pintar dunia pada kuartal ketiga ini.

Dalam daftar perusahaan riset Canalys, seperti dikutip melalui Reuters, Selasa (2/11/2010), Nokia masih menduduki posisi pertama dengan pangsa pasar 37 persen. Sedangkan Android berada tepat di bawah Nokia dengan 17 persen marketshare. Angka tersebut telah melampaui pangsa pasar platform smartphone milik RIM, Apple dan Microsoft

Popularitas ponsel Android cukup terbantu dengan minat beberapa perusahaan besar yang memproduksi ponsel pintar berplatform Android, sebut saja Motorola, HTC, dan Samsung Electronics. Hal ini sedikit banyak membuat Google percaya diri untuk terus fokus menggarap pasar ponsel, sehingga tidak melulu mengandalkan pendapatan di mesin pencari.

Sebelumnya CEO Google Eric Schmidt juga pernah mengungkapkan bahwa perusahaan sangat berharap mesin pencarian di ponsel akan memberikan revenue paling banyak suatu saat nanti, meski waktu yang dibutuhkan cukup lama.

Software Android, yang ditawarkan secara gratis kepada vendor ponsel, telah mengalami pertumbuhan yang dramatis sejak kemunculan pertamanya ke pasar dua tahun lalu. Kuartal sebelumnya Android pun mengalami pertumbuhan 14 kali lipat dari kuartal yang sama tahun lalu.

Gara-gara Android pula, vendor kini berlomba-lomba menelurkan smartphone murah dan meningkatkan jumlah peredaran smartphone di pasar dunia.

"Kami memprediksi akan semakin banyak ponsel pintar yang terjual dalam beberapa waktu ke depan. Menurut kami, smartphone bukan lagi produk segmen atas. Operator kini mencari cara untuk bisa menawarkan smartphone ke pasar prabayar karena perangkat ini mampu menghasilkan revenue melalui trafik data yang besar," ujar analis dari Canalys, Peter Cunningham. (srn)


Sistem Operasi yang dikembangkan oleh Google, Android ternyata telah menarik banyak peminat. Dan sekarang Android mampu menembus posisi ke 2 pasar Smartphone, namun masih berada di bawah Nokia pada posisi 1.
Para pengguna yakin bahwa Android mampu memberikan kepuasan pada pengguna layaknya Google sebagai mesin pencari yang sering di akses oleh para penjelajah dunia maya dalam mencari berbagai informasi. Hal ini mempengaruhi jumlah peredaran Smartphone di pasar dunia yang semakin meningkat.

Rabu, 20 Oktober 2010

6 Tips Mengelola Gaji

Kiki Oktaviani - wolipop
img
Jakarta - Ada beberapa alasan mengapa Anda sulit menabung, diantaranya terlalu banyak utang atau keinginan yang tidak seimbangan dengan kebutuhan. Daripada mengeluh uang gaji yang diterima tak sebanding dengan pengeluaran, kini saatnya Anda mulai cermat dalam mengelola uang.

Berikut beberapa solusi agar Anda bisa menyimpan uang gaji, seperti yang dikutip dari hubpages.

1. Tuntaskan semua pembayaran kartu kredit dan utang lainnya. Dengan melunasi tagihan tersebut, dibulan-bulan berikutnya Anda tidak akan terbebani lagi dengan hutang.

2. Jangan membeli berdasarkan keinginan, namun berdasarkan kebutuhan. Saat kita berpikir kita membutuhkan sepatu, pikirkan dua kali, apakah sepatu lama benar-benar tidak bisa dipakai sampai harus membeli sepatu baru.

3. Berhenti memanjakan mata dan pikiran dengan apa yang kita lihat dan sentuh. Tidak harus mengenakan gaun satin yang mewah ke pesta jika kita telah memiliki gaun pesta lainnya yang masih layak untuk dipakai.

4. Jangan memiliki lebih dari dua kartu kredit di dalam dompet. Hal ini membuat
Anda tidak bisa mengontrol dalam penggunaanya. Gunakan kartu kredit secara
bijaksana agar Anda tidak terbebani saat membayarnya.

5. Investasikan gaji Anda dengan mengikuti asuransi, bermain reksa dana atau mendepositokan uang yang bisa ditarik sesuai persetujuan. Dengan cara ini sama saja seperti Anda menabung.

6. Sisihkan 10 sampai 30 persen gaji setelah menerima gaji, lalu simpan di bank yang berbeda. Usahakan jangan pernah memakai uang yang berada di bank berbeda tersebut. Agar tidak tergoda untuk melakukan penarikan uang, jangan membuat fasilitas kartu atm pada akun bank tersebut.

Namun Anda juga berhak untuk menghadiahi diri Anda setelah susah payah bekerja keras. Berbelanjalah dua atau tiga bulan sekali, namun tetaplah mengelola uang secara bijaksana.


Tidak jarang banyak orang yang mengeluh tentang masalah keuangan, salah satunya bagaimana cara mengelola gaji. Pada artikel ini, disarankan agar Anda harus membeli sesuatu sesuai kebutuhan bukan keinginan. Namun, ada baiknya Anda juga bisa menikmati gaji misalnya dengan membeli sesuatu sebagai hadiah bagi diri Anda.

Senin, 11 Oktober 2010

Bill Gates Sumbang Dana Pendidikan 20 Juta Dollar AS

Selasa, 12 Oktober 2010 | 09:42 WIB

BOSTON, KOMPAS.com - Yayasan milik Bill Gates dan istri tercinta, The Bill & Melinda Gates Foundation, berencana menghibahkan dana sebesar 20 juta dollar AS. Dana itu ditujukan untuk mendongkrak program promosi penggunaan teknologi sehingga bisa membantu kesiapan mahasiswa nantinya di dunia kerja di AS.

Berdasarkan pernyataan yang dirilis hari ini, yayasan yang berbasis di Seatlle itu akan membuka pengajuan proposal bantuan dana untuk aplikasi teknologi, baik dari pengajar maupun pengusaha, dengan nilai berkisar 250.000-750.000 dollar AS.

Program yang dinamakan Next Generation Learning Challenges, memiliki tujuan mengkombinasikan instruksi tatap muka dengan online dan mengembangkan keterampilan pelajar melalui games digital, video interaktif, dan media sosial. Pemenang dari ronde pertama dari pendanaan ini akan diumumkan pada 31 Maret 2011.

"Pendidikan di AS sudah dikenal sebagai sistem pendidikan terbaik di dunia. Namun, saat ini pendidikan kita semakin merosot di bawah standar," kata Bill Gates, pimpinan Microsoft Corp.


The Bill & Melinda Gates Foundation, telah berencana untuk mengeluarkan dana sebesar 20 juta dollar AS untuk meningkatkan penggunaan teknologi  terutama bagi mahasiswa agar siap dalam dunia kerja di AS.
Hal ini juga dipicu oleh pendidikan di AS yang telah merosot. Oleh karena itu, Program Next Generation Learning Challenges ini dibuat sebagai salah satu program sosial dari The Bill & Melinda Gates Foundation di bidang Pendidikan.

Senin, 04 Oktober 2010

Penyakit yang disebabkan Minuman Bersoda

By oxana on Sep 22, 2010 in Ilmu pengetahuan
 
Anda penyuka minuman bersoda? Mulai saat ini, berhati-hatilah. Anda harus tahu bahwa di balik sensasi rasanya yang menyegarkan, minuman bersoda menyimpan bahaya yang serius bagi tubuh.
Apa sajakah bahaya dari minuman bersoda tersebut?

Membahayakan Ginjal
Amerika Serikat melakukan penelitian mengenai bahaya tersebut terhadap 3256. Mereka rutin mengkonsumsi minuman bersoda minimal 2 kali sehari. Hasilnya, sebanyak 30% responden mengalami kerusakan ginjal dan penurunan fungsinya.
Menurut para ahli, hal ini terkait dengan kandungan minuman bersoda, yakni pemanis buatan, pewarna buatan, kafein, dan asam fosfat.

Meningkatkan Risiko Diabetes
Para penderita penyakit diabetes sangat dilarang untuk mengkonsumsi gula. Hal ini karena hormon insulin yang ada di dalam tubuhnya tidak cukup, bahkan tidak sanggup untuk mengubah zat gula tersebut menjadi gula otot (glikogen). Akibatnya, gula darah (glukosa) akan meningkat dan membahayakan.
Ingat, diabetes juga merupakan salah satu penyakit yang bisa memicu penyakit yang lain, misalnya stroke dan kerusakan jantung koroner. Jika Anda banyak mengkonsumsi minuman bersoda, selain berpotensi menyebabkan diabetes, stroke dan kerusakan jantung korone juga bisa terjadi. Perlu dicatat bahwa penyakit diabetes timbul tak hanya karena faktor keturunan. Orang yang asalnya normal pun bisa menderita penyakit diabetes.

Meningkatkan Risiko Obesitas
Minuman bersoda kaya akan kalori. Kalori yang masuk ke dalam tubuh bisa meningkatkan risiko obesitas. Tak hanya bagi orang yang sudah dewasa, anak-anak bisa menderita obesitas.
Di Amerika Serikat, tingkat obesitas pada anak-anak sangatlah tinggi. Salah satu penyebabnya adalah minuman bersoda. Anak-anak di Amerika Serikat mengkonsumsi minuman bersoda layaknya meminum air putih. Setelah makan, mereka pasti minum minuman bersoda. Hasilnya, mereka banyak yang menderita obesitas.
Ingat, obesitas merupakan salah satu pemicu dari munculnya penyakit-penyakit lain. Di antaranya diabetes, stroke, kerusakan jantung koroner, dan berbagai penyakit serius lainnya.

Meningkatkan Risiko Tulang Rapuh
Salah satu kandungan minuman bersoda adalah asam fosfat. Dalam suatu penelititan, asam fosfat ini bisa menyebabkan penyakit kerapuhan tulang. Hal ini karena asam fosfat bisa melarutkan kalsium yang ada di dalam tulang. Akibatnya, tulang menjadi rapuh dan keropos.
Universitas Harvard pernah membuat penelitian mengenai hal ini. Mereka mengamati seorang atlet remaja pengonsumsi minuman bersoda dan yang tidak mengkonsumsi minuman bersoda. Hasilnya, atlet remaja pengonsumsi minuman bersoda mengalami patah tulang 5 kali lebih banyak daripada atlet remaja yang tidak mengkonsumsi minuma bersoda.

Meningkatkan Risiko Kanker Pankreas
Dalam suatu penelitian di Amerika Serikat, kandungan minuman bersoda dipercaya sebagai salah satu pemicu timbulnya kanker pankreas. Dalam penelitian tersebut, 87% responden yang minimal mengkonsumsi minuman bersoda 2 kali sehari mengalami peningkatan risiko kanker pankreas.
Penelitian dilakukan terhadap 60524 responden (pengonsumsi minuman bersoda) selama 14 tahun. Hasilnya, sebanyak 87% mengalami risiko kanker pankreas yang terlihat melalui gejala-gejalanya.

Meningkatkan Kerusakan pada Gigi
Dalam suatu penelitian, 3200 orang responden mengalami kerusakan gigi akibat mengkonsumsi minuman bersoda. Hal ini tentu saja akibat kandungan zat gula yang ada di dalam minuman tersebut. Tak hanya itu, asam fosfat juga turut memperburuk kerusakan gigi dengan cara melarutkan kalsium gigi.

Meningkatkan Ketergantungan pada Kafein
Minuman bersoda mengandung kafein. Zat ini sejak dulu dikenal sebagai zat yang mampu membuat orang ketergantungan. Meskipun kafein mempunyai efek positif terhadap tubuh, efek negatif kafein ternyata lebih banyak. Misalnya, membuat jantung berdebar, insomnia, tekanan darah rendah, dan lain-lain.
 
Setelah menyimak bahaya-bahaya minuman bersoda tersebut, ada baiknya Anda segera mengganti menu minuman bersoda dengan minuman lain yang bermanfaat bagi kesehatan. Misalnya, susu sapi, susu kedelai, air putih, teh hijau, teh hitam, jus buah-buahan, atau yoghurt. Dengan begitu, Anda akan terhindar dari risiko penyakit-penyakit serius yang mengancam tubuh.


Ternyata, mengkonsumsi minuman soda hanya enak di lidah tapi memberikan efek yang sangat buruk bagi kesehatan tubuh kita apalagi di konsumsi setiap hari. Menurut penelitian, banyak resiko akibat mengkonsumsi minuman bersoda yaitu membahayakan ginjal, resiko diabetes, resiko tulang rapuh, resiko kanker pankreas, kerusakan pada gigi, resiko obesitas, kecanduan kaffein, dan mungkin masih banyak lagi efek samping yang belum diketahui.
Ada baiknya jika Anda mengurangi (kalau bisa tidak sama sekali) konsumsi minuman bersoda dan menggantinya dengan minuman yang lebih bermanfaat bagi kesehatan.

Minggu, 26 September 2010

Tombol Lift 40 Kali Lebih Kotor Dibanding Toilet Umum

AN Uyung Pramudiarja - detikHealth

img

Jakarta, Mulai sekarang, sebaiknya dibiasakan mencuci tangan setelah keluar dari lift. Penelitian membuktikan, jumlah bakteri di tombol lift ternyata 40 kali lebih banyak dibandingkan permukaan kloset duduk di toilet umum.

Penelitian tersebut dilakukan oleh ilmuwan dari Microban Europe, untuk University of Arizona. Lift di sejumlah restoran, hotel, bank, gedung perkantoran dan bandar udara di Amerika menjadi obyek penelitian tersebut.

Dalam setiap area seluas 1 centimeter persegi, peneliti mendapati 313 unit pembentuk koloni (UPK) bakteri. Jumlah ini 40 kali lipat lebih banyak dibanding kloset duduk di toilet umum yang hanya memiliki 8 UPK untuk setiap luas area yang sama.

Jenis bakteri yang ditemukan di tombol lift cukup bervariasi. Salah satunya adalah Escherichia coli, bakteri penyebab diare yang secara alami dapat ditemukan di dalam perut dan kotoran manusia.

"Di gedung perkantoran yang sangat sibuk, tiap jam tombol lift bisa disentuh oleh puluhan orang. Meski sering dibersihkan, bakteri bisa tumbuh di sana," ungkap Dr Nicholas Moon yang memimpin penelitian tersebut.

Temuan ini sebenarnya tidak terlalu mengejutkan. Dikutip dari Dailymail, Sabtu (25/9/2010), sejumlah penelitian terdahulu telah membuktikan bahwa toilet justru termasuk salah satu tempat terbersih karena sering dibersihkan.

Jumlah bakteri yang terdapat di meja kerja bahkan 400 kali lebih banyak dibandingkan di toilet. Sementara keyboard komputer juga tidak lebih bersih dari toilet, karena ditumbuhi bakteri 4 kali lebih banyak.

Namun Dr Moon membantah bahwa semua bakteri itu jahat dan selalu berbahaya untuk kesehatan. Yang terpenting menurutnya adalah, biasakan untuk selalu mencuci tangan sebelum memegang makanan.


Wah,ternyata sesuatu yang terlihat bersih di mata kita tidak selalu menjamin bahwa itu bebas dari bakteri, apalagi benda-benda yang sering dipakai oleh banyak orang khususnya sarana umum.
Dari penelitian, dikatakan bahwa pada tombol lift terdapat jumlah bakteri 40 kali lipat lebih banyak dari permukaan kloset duduk yang ada di tempat umum.
Ironisnya, Toilet dianggap sebagai salah satu tempat yang terbersih karena sering dibersihkan.
Sulit dipercaya bukan??
Oleh karena itu, disarankan untuk membiasakan diri mencuci tangan sebelum memegang makanan agar bebas dari bakteri yang berbahaya bagi kesehatan tubuh kita..

Sabtu, 18 September 2010

10 Cara Sehat Lahir dan Batin

Merry Wahyuningsih - detikHealth

img

Jakarta, Ada banyak cara untuk meraih kebahagiaan, termasuk sehat jasmani dan rohani. Tapi para ahli psikologi mengungkapkan ada beberapa cara sehat untuk meraih kebahagiaan lahir batin. Apa saja?

Semua orang pasti ingin sehat lahir batin sehingga dapat terbebas dari stres dan sakit. Perasaan emosional ini tidak hanya dipengaruhi oleh gen semata, tapi banyak hal lainnya yang bisa bikin bahagia.

Kebahagiaan adalah salah satu hal yang ingin dicapai oleh semua orang, tapi tanpa disadari banyak hal yang bisa dilakukan untuk meningkatkan suasana hati tersebut.

Psikolog Amerika telah menerbitkan sebuah laporan dalam jurnal The Psychological Science, yang mengungkapkan rahasia kebahagiaan dan mengelompokkannya dalam sepuluh faktor.

Selain itu, jurnal tersebut juga menunjukkan bahwa ada hal-hal kecil yang ternyata bisa menjadi kunci utama untuk merasakan kebahagiaan.

Hanya dengan kebahagiaan kecil ternyata dapat mengatasi berbagai macam penyakit dengan lebih cepat dan dapat memperpanjang waktu hidup bahkan hingga 7 tahun.

Dilansir dari GeniusBeauty, Sabtu (18/9/2010), berikut 10 faktor untuk meraih kebahagiaan yaitu :
  1. Berbagi kebahagiaan dengan orang lain
  2. Menganalisa memori-memori yang menyenangkan
  3. Pujilah diri Anda sendiri
  4. Fokuslah pada sensasi yang menyenangkan
  5. Selalu berpikir positif dan berpikir bahwa Anda bisa melakukan hal dengan lebih baik
  6. Lakukan aktivitas yang Anda sukai
  7. Berpura-puralah bahagia meski sebenarnya Anda sedang tidak dalam suasana bahagia
  8. Rayakan momen besar dalam hidup Anda
  9. Jauhkan pikiran suram, ketakutan dan keraguan
  10. Katakan 'terima kasih' sesering mungkin.

Dari Artikel di atas, ada beberapa hal yang bisa kita lakukan untuk menjadi sehat lahir dan batin. Kita dapat memulainya semuanya dengan melakukan hal-hal kecil yang mungkin sering kita diabaikan . Namun,dari beberapa point di atas ada  point yang saya kurang setuju seperti point no.7 karena itu hanya membuat kebohongan terhadap diri sendiri dan orang lain. Lagipula, tidak semua orang dapat melakukan hal ini sebab efeknya hanya bersifat sementara dan akan menjadi sebuah kebiasaan yang buruk bagi diri sendiri.

Masih ada banyak hal-hal yang bisa kita lakukan seperti mencari hal-hal yang baru lewat aktifitas yang positif,dan selalu melakukan yang terbaik dalam hidup sehingga tidak ada penyesalan di kemudian hari.

Dengan memulai hal-hal kecil diatas, kita dapat menjadi sehat lahir dan batin.

    Senin, 13 September 2010

    Mencegah Flu Tak Cukup Hanya dengan Cuci Tangan

    AN Uyung Pramudiarja - detikHealth
    img 
    Boston, Sebuah penelitian membuktikan penularan flu lebih efektif melalui pernapasan, bukan kontak langsung pada permukaan kulit. Karena itu, cuci tangan dengan alkohol sekalipun tidak banyak membantu mencegahnya.

    Berbagai jenis hand sanitizer atau jeli pembersih yang mengandung alkohol telah dilengkapi dengan formula antivirus. Namun karena berbagai virus penyebab flu lebih banyak ditularkan lewat udara, penyebarannya tidak bisa ditangkal hanya dengan hand sanitizer.

    Hal ini terungkap dalam sebuah penelitian di Amerika, yang dipresentasikan dalam Interscience Conference on Antimicrobial Agents and Chemotherapy (ICAAC) yang berlangsung di Boston baru-baru ini. Penelitian ini didanai sebuah perusahaan hand sanitizer, Dial Corporation.

    Dikutip dari Ninemsn, Senin (13/9/2010), para peneliti meminta sejumlah partisipan untuk membersihkan tangannya dengan hand sanitizer tiap 3 jam. Kebiasaan ini dilakukan selama 10 pekan, antara 25 Agustus hingga 9 November 2009.

    Ternyata 42 persen dari kelompok tersebut tetap terjangkit infeksi rhinovirus, hampir menyamai kelompok pembanding yakni 51 persen. Flu babi atau H1N1 bahkan menjangkiti 12 di antaranya, hampir menyamai angka di kelompok pembanding yakni 15 orang.

    "Kesimpulannya, membersihkan tangan saja tidak signifikan mengurangi risiko penularan penyakit akibat virus flu," ungkap Ronald Turner dari University of Virginia yang memimpin penelitian tersebut.

    Karena penularannya lebih efektif melalui pernapasan, penularan virus influenza dan rhinovirus bisa dicegah dengan selalu menutupi hidung saat bersin. Jika sedang mewabah, penggunaan masker penutup wajah juga bisa membantu agar tidak tertular.

    Wah..ternyata susah juga mencegah penularan virus Flu sekalipun sudah menggunakan Hand Sanitizer..
    Tapi dari artikel ini, benar juga sih kalau Flu itu penularannya lewat pernapasan. Jadi, hanya menggunakan Hand Sanitizer tidak menjamin Anda aman dari virus Flu karena Hand Sanitizer itu digunakan pada permukaan kulit. Kalaupun Hand Sanitizer bisa mencegah penularan Flu, kita juga harus menggunakannya setiap beberapa jam..(Waduh..ribet banget).
    Menurut penelitian tersebut, menutupi hidung saat bersih dan menggunakan masker penutup wajah lebih efektif untuk mencegah penularan virus flu..

    Tapi menurut Saya, semua cara untuk mencegah penularan Flu tidak akan efektif jika tubuh tidak sehat atau sedang dalam kondisi lemah..Jadi, semua cara itu akan efektif jika tubuh kita selalu sehat.

    Kamis, 02 September 2010

    Bentuk Hidung Bisa Mengidentifikasi Karakter Seseorang

    Bisakah Kita mengetahui bagaimana karakter orang lain?
    Apalagi orang yang baru kita lihat pertama kali..
    Mungkin Kita sudah sering mendengar bahwa banyak cara untuk menebak karakter orang lain.
    Menurut penelitian sebuah studi,salah satu cara yaitu kita dapat menentukan karakter orang lain lewat bentuk hidung..
    Untuk lebih lengkapnya, mari kita simak artikel berikut.. Cekidot

    Kamis, 02/09/2010 17:03 WIB
    Merry Wahyuningsih - detikHealth

    img
    Bath, Selama ini, untuk mengidentifikasi karakter seseorang biasanya digunakan analisa sidik jari. Tapi berdasarkan sebuah studi, jarak antara mata dan bentuk ujung hidung juga bisa mengidentikasikan karakter seseorang.

    "Hidung mudah untuk difoto dan sulit untuk disembunyikan, sehingga sistem deteksi hidung akan bekerja lebih baik pada kasus hukum dengan subjek yang tidak kooperatif atau dalam pengawasan rahasia," ujar Dr Adrian Evans, peneliti dari University of Bath, seperti dilansir dari Thesun, Kamis (2/9/2010).

    Peneliti membedakan bentuk hidung menjadi enam kategori, yaitu Turned-up (terbalik), Hawk (elang), Greek (Yunani), Roman (Romawi), Nubian, Snub (pesek).

    Simon Brown, seorang pakar analisis wajah dan juga pengarang buku The Secrets Of Face Reading, mengungkapkan arti di balik bentuk hidung masing-masing orang.

    1. Turned-up



    Contoh orang terkenal dengan hidung Turned-up adalah Marilyn Monroe. Orang dengan tipe hidung ini cenderung memiliki kepribadian yang ramah, optimistis, penuh karakter, tipe pengasuh dan pemberi dukungan kepada orang lain.

    Orang dengan bentuk hidung seperti ini juga sering memiliki antusiasme tak terbatas untuk hal-hal dan pengalaman baru. Orang-orang ini biasanya cenderung suka melakukan petualangan.

    2. Hawk



    Contoh orang terkenal dengan hidung Hawk adalah John Lennon. Orang dengan tipe hidung hawk cenderung memiliki jalan pikiran yang berbeda dari kebanyakan orang dan lebih sering memberontak.

    Dari keenam tipe bentuk hidung, orang dengan tipe hawk sangat peduli dengan penilaian orang terhadapnya. Tapi orang-orang seperti ini sangat suka melakukan hal dengan tujuannya sendiri.

    3. Greek



    Contoh orang terkenal dengan hidung Greek adalah Admiral Lord Nelson. Hidung tipe Greek menunjukkan seseorang yang menginspirasi, fungsional dan pengatur yang terampil. Orang dengan tipe hidung ini cenderung tidak panik, berpikir secara logis dan pintar menjaga emosi.

    4. Roman



    Contoh orang terkenal dengan hidung Roman adalah Abraham Lincoln. Orang dengan tipe hidung ini adalah orang yang kuat tetapi tidak agresif, teliti dan memiliki jiwa pemimpin.

    Orang-orang ini tidak bersifat impulsif (cepat bertindak secara tiba-tiba menurut gerak hati), tidak terburu-buru dalam mengambil keputusan dan sangat pandai mempengaruhi orang lain.

    5. Nubian



    Contoh orang terkenal dengan hidung Nubian adalah Barack Obama. Bentuk hidung seperti ini menandakan kreativitas dan semangat.

    Orang dengan tipe hidung ini selalu memikirkan cara-cara baru untuk menangani masalah dan perubahan. Orang-orang ini berpikiran terbuka, penasaran, ekspresif sangat karismatik dan cenderung suka menebus kesalahan.

    6. Snup



    Contoh orang terkenal dengan hidung Snub adalah Muhammad Ali. Bentuk hidung seperti ini menunjukkan orang yang cerdas, baik secara fisik maupun mental.

    Orang dengan tipe hidung seperti ini dapat berpikir lebih cepat dari rata-rata orang, bahkan mungkin bereaksi terlalu cepat yang dapat menyebabkan agresi.



    Nah..bagaimana dengan Anda?
    Adakah salah satu dari tipe hidung di atas yang mirip dengan hidung Anda?
    Namun, apa yang disajikan di artikel ini tidak 100% akurat karena ini hanya hasil penelitian dari sebuah studi.

    Sebenarnya, cara yang paling akurat untuk mengetahui karakter seseorang adalah dengan menjalankan suatu hubungan sosial dalam jangka waktu tertentu dengan seseorang.